Sabtu, 24 November 2012

Laporan Praktikum IV - Data Manipulation Language (DML)


TUGAS
SISTEM MANAJEMEN BASIS DATA
Laporan Praktikum IV
“Data Manipulation Language (DML)”



Disusun oleh:
Nama : Benedikta Bella Adityana
Kelas : SI 12 B
NIM : 12.12.0080

Blog: benedicta1202.blogspot.com
STMIK AMIKOM PURWOKERTO
Tahun 2012/2013



BAB I
 SOAL DAN PERMASALAHAN

          SOAL / PERMASALAHAN


1.        Apa itu DML (Data Manipulation Language)?
2.        Apa saja jenis Operator Aritmatika yang digunakan?
3.        Langkah-langkah apa saja yang dilakukan pada kegiatan praktikum ke III?





















BAB II
LANDASAN TEORI

DML
DML (Data Manipulation Language) adalah perintah perintah untuk memanipulasi data pada basis data. Misalnya perintah untuk memilih data (query), menyisipkan, mengubah, dan menghapus data pada basis data.
DDL dengan DML saling berhubungan, untuk itu jika ingin membuat DML maka kita harus membuat database dan table dahulu dengan menggunakan perintah DDL.
Ada dua jenis DML, yaitu:
1.      Prosedural
Mensyaratkan agar pemakai menentukan data apa yang diinginkan serta bagaimana cara mendapatkan data tersebut. Ini dilakukan dengan bahasa pemrograman yang mampu mengakses basis data. Contoh: C++ , Java, Visual.
2.    Non Prosedural
Membuat pemakai yang dapat menentukan data apa yang diinginkan tanpa menyebutkan cara mendapatkannya. Contoh: SQL
Perintah dari DML antara lain:
1.         INSERT
Merupakan perintah untuk memasukan data kedalam sebuah tabel yang telah kita buat. Syntax: INSERT INTO nama_tabel (nama_kolom1, nama_kolom2, …) values (data1, data2, …);
2.         DELETE
Merupakan perintah untuk menghapus data dari sebuah tabel. Syntax:  DELETE FROM nama_tabel WHERE kondisi;
3.         UPDATE
Merupakan perintah untuk mengubah suatu data yang terdapat kesalahan dalam penginputan data. Syntax: UPDATE nama_tabel SET nama_kolom = ekspresi WHERE kondisi;
4.         SELECT
Merupakan perintah yang digunakan untuk menampilkan semua atau sebagian isi dari tabel yang telah kita inputkan data-datanya. Syntax: SELECT FROM nama_tabel;



Operasi Aritmatika
Pada  perintah  select  bisa  dilakukan  operasi  aritmetika  menggunakan  ekspresi aritmetika  yang  terdiri  dari  operasi  penjumlahan,  pengurangan,  perkalian,  dan pembagian. Ekspresi aritmetika terdiri dari dua bagian yaitu operand (angka dan tanggal) dan operator. Ada empat jenis operator aritmetika yaitu:
(*) = Perkalian
( / ) = Pembagian
(+) = Penjumlahan
( - ) = Pengurangan

Operand  dalam  operasi  arimetika  bisa  beupa  nama  kolom  yang  bertipe  number atau date bisa juga merupakan variabel sistem atau nilai angka dan tanggal yang bukan berasal dari tabel. Jika operand berupa nama kolom dari suatu tabel maka pada  klausa  from  pada  perintah  select  harus  diikut  dengan  nama  tabel.  Apabila operand berupa variabel sistem, angka, dan tanggal yang bukan berasal dari tabel maka pada klausa from pada perintah select harus diikuti dual

















BAB III
 PEMBAHASAN & SQL

1.      DML (Data Manipulation Language) adalah perintah perintah untuk memanipulasi data pada basis data. Misalnya perintah untuk memilih data (query), menyisipkan, mengubah, dan menghapus data pada basis data.
2.      Ada 4 jenis operasi aritmatika yang digunakan, yaitu: Perkalian (*), Pembagian (/), Penjumlahan (+), dan Pengurangan (-)

3.      Langkah – langkah praktikum IV:

a.  Jalankan Oracle 10g caranya :  All program      Oracle          OraDb10g_home1 
   Application Development      SQL Plus
b.  Masukkan username : system dan password: amikom (sesuai dengan password
yang telah dibuat)
c. masuk ke user “sales” dengan cara:
SQL>connect;
Enter user-name: sales
Enter password: ******
d. Kita menggunakan file praktikum III untuk melakukan praktikum kali ini. Pada praktikum kali ini saya hanya menggunakan tabel barang.
e. menampilkan data di tabel barang:
SQL> select*from barang
f. memasukan data pada tabel barang:
SQL> insert into barang values ('S001','SEPATU',1000000);
1 row created.
g. melakukan operasi aritmatika dengan operand berupa kolom:
SQL> select nama_brg, harga_brg + 500000 from barang;

NAMA_BRG             HARGA_BRG+500000
-------------------- ----------------
SEPATU                        1500000




h. Ekspresi aritmetika dengan operand yang bukan berasal dari kolom dari suatu
tabel (menggunakan tabel dual):
SQL> select 100 + 200
  2  from dual;

   100+200
----------
       300

i. Ekspresi aritmetika dengan operand variabel sistem database. Mengambil tanggal
saat ini dari sistem database:
SQL> select sysdate from dual;

SYSDATE
---------
07-NOV-12
j. Mengambil nama user yang sedang login saat ini:
SQL> select user from dual;

USER
------------------------------
SALES
K. Operasi aritmetika dengan data tanggal menggunakan to_date (merupakan fungsi
untuk  melakukan konversi tipe data karakter menjadi tipe data date):
SQL> select to_date ('07-nov-12') + 2 from dual;

TO_DATE('
---------
09-NOV-12
l. Tanggal-numerik
SQL> select to_date ('09-nov-12') -1 from dual;

TO_DATE('
---------
08-NOV-12

m. . Tanggal-tanggal
SQL> select to_date ('07-nov-12') - to_date ('08-nov-12') from dual;

TO_DATE('07-NOV-12')-TO_DATE('08-NOV-12')
-----------------------------------------
                                       -1
n. Urutan pengerjaan Operator
Secara default operasi yang dikerjakan adalah operasi perkalian dan pembagian
(level 1) baru operasi penjumlahan dan pengurangan (level 2). Jika operator satu
level terletak berdampingan maka pengerjaan dilakukan dari sisi kanan.
SQL> select 20/2+3-1 from dual;

  2*20/2+3-1
----------
        22

SQL> select 20+30/2 from dual;

   20+30/2
----------
        35

o. Menggunakan kolom alias
Kolom alias dapt digunakan untuk mengganti judul kolom dari hasil query .
SQL> select kode_brg,
  2  nama_brg,
  3  harga_brg,
  4  harga_brg*0.01 diskon,
  5  harga_brg - (harga_brg*0.01) jumlah_bayar from barang;

KODE_BRG   NAMA_BRG              HARGA_BRG     DISKON JUMLAH_BAYAR
---------- -------------------- ---------- ---------- ------------
S001       SEPATU                  1000000      10000       990000

f. Menyimpan seluruh SQL yang kita tulis dapat menggunakan perintah SQL> COMMIT;
kita juga bisa mem-backup nya menggunakan notepad.
BAB IV
 KESIMPULAN

v DML (Data Manipulation Language) merupakan perintah perintah untuk memanipulasi data pada basis data. Misalnya perintah untuk memilih data (query), menyisipkan, mengubah, dan menghapus data pada basis data.
v Terdapat 2 jenis DML, yaitu procedural dan non procedural. Perintah perintahnya yaitu: INSERT, DELETE, UPDATE, SELECET.
v Operand  dalam  operasi  arimetika  bisa  beupa  nama  kolom  yang  bertipe  number atau date bisa juga merupakan variabel sistem atau nilai angka dan tanggal yang bukan berasal dari tabel




















DAFTAR PUSTAKA

·         Materi dari Ibu Tri
·         http://restupramujitriatmoko.blogspot.com/2011/10/dml-data-manipulation-language/


Tidak ada komentar:

Posting Komentar